Standar kesejahteraan hewan kami
Pengalaman apa pun yang ditawarkan melalui platform kami yang melibatkan makhluk hidup harus dilakukan dengan rasa hormat, kerendahan hati, dan kepekaan terhadap manusia, hewan, komunitas, dan lingkungan dunia. Kami membuat keputusan tentang aktivitas yang kami dukung dan tidak berdasarkan model Lima Kebebasan dan Lima Domain.
Isi artikel ini:
Aktivitas yang kami dukung
Kami akan bekerja sama dengan tipe properti dan mitra berikut:
- Suaka margasatwa dan tempat perlindungan hewan yang bertujuan memberikan yang terbaik untuk hewan tersebut.
- Kebun binatang dan akuarium yang menjadi anggota badan terakreditasi dan mematuhi Standar Kesejahteraan Hewan kami
- Tempat pengunjung dapat mengamati hewan liar di lingkungan alami atau semialami
- Ekowisata yang bertanggung jawab dan melestarikan lingkungan serta mempertahankan kesejahteraan hewan yang terlibat dengan fokus untuk edukasi
- Tur melihat paus dan lumba-lumba yang bertanggung jawab
- Properti yang menawarkan tunggangan atau interaksi dengan hewan peliharaan, seperti menunggang kuda
Aktivitas yang tidak kami dukung
Kami tidak bekerja sama dengan properti atau mitra yang menawarkan atau mempromosikan aktivitas berikut:
- Interaksi langsung dengan spesies hewan liar tertentu*
- Pertunjukan, penampilan, dan sirkus hewan yang melibatkan spesies hewan liar tertentu*
- Pertarungan semua jenis hewan
- Balapan semua jenis hewan
- Trophy hunting dan canned hunting (perburuan)
- Menunggangi hewan liar
- Akuarium dengan paus dan/atau lumba-lumba yang dikurung
- Fasilitas tempat hewan liar sengaja dibiakkan untuk menghasilkan produk komersial, seperti peternakan buaya, peternakan kopi luwak, peternakan empedu beruang, peternakan kura-kura, peternakan ular, dll.
- Tempat yang menjual produk hewani liar, seperti cangkang penyu, daging penyu, kulit ular, kepala buaya, dll.
* Spesies tertentu termasuk mamalia laut, gajah, beruang, kucing besar, primata, kungkang, burung pemangsa, reptil.
Model Lima Kebebasan
Kami mendasarkan sikap kami terhadap kesejahteraan hewan pada model Lima Kebebasan. Menurut model ini, manusia harus memastikan hewan bebas dari hal-hal berikut.
- Kebebasan dari rasa lapar atau haus dengan memberikan akses ke air bersih dan makanan yang sesuai
- Kebebasan dari ketidaknyamanan dengan menyediakan lingkungan yang layak, termasuk tempat tinggal dan area istirahat yang nyaman
- Kebebasan dari luka, cedera, atau penyakit dengan merawat hewan dengan baik, memastikan manajemen hewan yang berkualitas dan akses ke perawatan hewan
- Kebebasan untuk berperilaku normal dengan menyediakan ruang yang cukup, lingkungan yang serupa dengan habitat asli, dan mengizinkan perilaku sosial spesies yang spesifik
- Kebebasan dari rasa takut dan tekanan dengan memastikan kondisi dan perawatan untuk mencegah penderitaan mental
Model Lima Domain
Selain model Lima Kebebasan, kami juga menggunakan model Lima Domain untuk memastikan standar kesejahteraan hewan yang lebih baik. Model Lima Domain memiliki fokus yang lebih besar pada kondisi mental hewan dan mempromosikan kesejahteraan positif hewan di luar perlakuan fisik yang adil. Menurut model ini, hewan memiliki hak sebagai berikut:
- Nutrisi – akses terhadap makanan dan air yang cukup, seimbang, beragam, dan bersih
- Lingkungan – kenyamanan dalam hal suhu, ruang, udara, bau, suara, dan prediktabilitas
- Kesehatan – berbagai faktor yang mendukung kebugaran dan kesehatan, termasuk bebas dari penyakit, cedera, dan gangguan
- Perilaku – berbagai faktor yang memberikan tantangan lingkungan yang bervariasi, baru, dan menarik melalui input sensoris, eksplorasi, pencarian makan, penjalinan ikatan, permainan, istirahat, dan lainnya
- Kondisi kejiwaan – kenikmatan, kenyamanan atau vitalitas, dan pengurangan kondisi negatif seperti ketakutan, kefrustrasian, kelaparan, rasa sakit, atau kebosanan
-
Legal & Keamanan
-
- Membuat Pulse lebih aman lagi
- Informasi tentang keamanan online: rekayasa sosial
- Kesadaran keamanan online: phishing
- Mencegah penggunaan akun Anda secara tidak sah
- Melindungi akun Anda
- Persyaratan dan peraturan tentang perangkat pengawas
- Standar keamanan event digital
- Pedoman akses kunci kamar
- Menjaga properti Anda tetap aman dan bersih
- Melengkapi properti rumah Anda dengan perangkat keamanan, perlengkapan keselamatan, dan rencana darurat
- Melindungi properti rumah Anda dengan perangkat keamanan
- Asuransi Tanggung Gugat Mitra
- Mengenali dan bertindak terhadap potensi perdagangan manusia pada pengungsi Ukraina
- Laporkan masalah keamanan
- Kesadaran keamanan online: malware
-
- Alasan Anda perlu melengkapi formulir Kenali Mitra Anda atau Know Your Partner (KYP)
- Hukum dan peraturan setempat
- Bagaimana cara menghapus properti atau mengakhiri kerja sama dengan Booking.com?
- Kepemilikan properti saya berubah. Apa yang harus saya lakukan?
- Standar kesejahteraan hewan kami
- Standar Kesejahteraan Hewan Booking.com untuk mitra atraksi wisata/experience
- Di mana saya bisa melihat Ketentuan Layanan Umum (GDT)?
- Mematuhi hukum konsumen Uni Eropa
- Penilaian wajib tipe tuan rumah (profesional/individu)
- Bagaimana cara kerja paritas?
- Nilai dan pedoman kami
- Menawarkan transparansi dan kejelasan dengan kebijakan yang lebih sederhana
- Kode Etik Penyedia Layanan Kami
- Pengertian Keadaan Kahar/Force Majeure
- Menangani Penutupan Darurat
- Memahami rental jangka pendek
- Rental jangka pendek: Pertanyaan umum
- Pedoman non-diskriminasi saat menerima atau menolak permintaan pemesanan