Two people looking at a laptop

Traveller Review Awards 2023: menyoroti para mitra kami yang luar biasa

 | Simpan
Traveller Review Awards 2023 mengapresiasi layanan hospitalitas luar biasa yang diberikan oleh lebih dari 1,36 juta penyedia perjalanan di seluruh dunia, dari cottage hingga rental mobil

Seiring kondisi industri travel yang terus membaik di seluruh dunia, para mitra Booking.com telah membuktikan, lagi, bahwa menyediakan layanan dan hospitalitas luar biasa secara konsisten dapat menghasilkan perubahan yang nyata. Ajang tahunan Traveller Review Awards ke-11 mengapresiasi penyedia perjalanan dari 220 negara dan wilayah dengan memberikan award kepada 1.364.415 mitra akomodasi, 230 penyedia rental mobil, dan 58 pemasok taksi bandara.

“Award ini adalah ucapan terima kasih kami kepada para mitra atas dedikasi mereka dalam membuat orang merasa disambut hangat, serta atas upaya terbaik mereka untuk menciptakan pengalaman mengesankan bagi pelanggan kami,” kata Arjan Dijk, Senior Vice President dan Chief Marketing Officer di Booking.com. “Baik melalui sapaan ramah dari driver taksi bandara, tips berkendara dari staf orang lokal di lokasi rental mobil, atau catatan hangat yang menunggu di kamar, mitra kami yang penuh semangat membantu menjadikan setiap perjalanan lebih spesial.”

“Perhatian personal yang mendetail saat check-in atau rekomendasi berguna untuk menjelajahi destinasi seperti orang lokal itulah bentuk dukungan dan bantuan yang diberikan oleh mitra kami dalam berbagai cara, setiap harinya.”

Apartemen dan rumah liburan terus sukses

Tahun ini, Italia memimpin lagi dengan total 170.638 award akomodasi, diikuti Spanyol (108.217), Prancis (103.365), Jerman (76.479), Kroasia (64.206), Polandia (60.721), Inggris Raya (60.697), Yunani (54.473), Brasil (53.658), dan Amerika Serikat (46.839).

Sebagai tipe properti yang paling banyak mendapatkan award secara global, apartemen menempati posisi teratas selama enam tahun berturut-turut, dengan 629.421 mitra diakui upayanya. Untuk pertama kalinya dalam sejarah award ini, rumah liburan (177.795) merebut posisi kedua dari hotel (172.036), dengan guest house (91.635) dan B&B (78.247) melengkapi posisi lima besar. 

Pengalaman traveler yang lebih berkelanjutan

Hampir satu dari sepuluh penerima award akomodasi secara global (122.095) juga memiliki badge Travel Sustainable yang mengakui upaya mereka untuk beroperasi secara lebih berkelanjutan. Bahkan, properti dengan badge Travel Sustainable tiga kali lebih berpeluang menerima award pada tahun ini, dibandingkan dengan mitra tanpa badge tersebut.

Dari semua tipe akomodasi, hotel mewakili proporsi terbesar dari properti Travel Sustainable yang menerima Traveller Review Award 2023 (15%). 

Membantu traveler hilir mudik

Selama empat tahun berturut-turut, kami telah mengapresiasi penyedia transportasi atas layanan hebat mereka yang konsisten. Tahun ini, ada 230 perusahaan rental mobil dari 150 negara dan 58 penyedia taksi bandara dari 120 negara yang memenangkan Traveller Review Award. Perusahaan transportasi di Spanyol menerima award paling banyak (23 penyedia rental mobil dan 11 penyedia taksi bandara, mewakili 442 driver).


Award tahun 2023 diberikan berdasarkan lebih dari 240 juta ulasan terverifikasi dari orang-orang yang menggunakan Booking.com untuk menginap di akomodasi, merental mobil, atau memesan taksi. Untuk mendapatkan award, mitra akomodasi harus memiliki skor ulasan rata-rata 8,0 (dari 10) atau lebih berdasarkan setidaknya 3 ulasan. Mitra rental mobil harus memiliki skor ulasan rata-rata 8,5 (dari 10) atau lebih berdasarkan setidaknya 20 ulasan, sementara penyedia taksi bandara memerlukan skor ulasan rata-rata 4,5 (dari 5) atau lebih dan telah menyelesaikan setidaknya 5.000 trip.

 

booking.com_value_partnership
Cari tahu selengkapnya

Pelajari Traveller Review Awards kami lebih lanjut, atau bagikan tips Anda untuk memenangkan penghargaan di Partner Community.  

Pertanyaan umum Partner Community

Bagaimana pendapat Anda tentang halaman ini?

Kesimpulan
  • Rekor sebanyak 1,36 juta penyedia perjalanan menerima Traveller Review Award 2023 atas layanan hospitalitas mereka yang luar biasa
  • Italia menerima jumlah award akomodasi terbanyak, sementara apartemen menjadi tipe properti dengan jumlah award paling tinggi secara global selama enam tahun berturut-turut
  • Hampir satu dari sepuluh penerima award akomodasi juga memiliki badge Travel Sustainable yang mengakui upaya keberlanjutan mereka